8710094025599684302

Lewat KSO, Dinas PU Pengairan Banyuwangi Wujudkan HIPPA Profesional

siberwan | 60 views

Aug 6, 2025

WhatsApp Image 2025-08-11 at 16.47.56

BANYUWANGI – Pembangunan infrastruktur pertanian di Banyuwangi mengedepankan konsep pemberdayaan. Dinas PU Pengairan setempat punya program Kerja Sama Operasi (KSO) untuk mengembangkan kapasitas Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA).

Kabid Bina Manfaat dan Kemitraan, Doni Arsilo Sofyan, mengatakan KSO adalah model kerja sama yang menggabungkan kegiatan fisik dan pembinaan sumber daya manusia.

“Tahap awal mencakup strukturisasi kelembagaan HIPPA melalui pembaruan badan hukum dan dokumen legalitas,” ucapnya.

Kemudian dilakukan pelatihan teknis, termasuk desain unit pengelolaan dan metode konstruksi.

Bagian penting lainnya adalah PSETK (Profil Sosio Ekonomi Teknik dan Kelembagaan), yang memetakan kondisi sosial-ekonomi, teknis, dan kelembagaan untuk menentukan titik rehabilitasi prioritas.

Hasil PSETK menjadi dasar pelaksanaan konstruksi, yang meskipun dikerjakan pihak ketiga, tetap melibatkan HIPPA di lapangan.

“Keterlibatan HIPPA dari awal hingga akhir akan membangun rasa memiliki terhadap infrastruktur yang dibangun,” ujar Doni.

Dengan kemampuan baru ini, HIPPA tidak hanya mengandalkan bantuan pemerintah, tetapi mampu menyusun rencana pembangunan sendiri.

Pemerintah menargetkan peningkatan profesionalisme HIPPA dapat berkontribusi pada ketahanan pangan dan pengentasan kemiskinan di daerah.

Post Views : 60 views

Posted in

Berita Lainnya

Baca Juga

DPRD Banyuwangi Sambut Positif Rute Udara, PT BSI Jadi Contoh Investasi

BANYUWANGI – Wakil Ketua DPRD Banyuwangi, Jawa…

DPRD Banyuwangi Ajak Gunakan Kemasan Ramah Lingkungan pada Idul Adha

Banyuwangi – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat…

Paslon Bupati dan Wakil Bupati Komitmen Kampanye Damai di Banyuwangi

Siberwangi.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten…

Banyuwangi Menjadi Inspirasi untuk Pengembangan Pariwisata Lampung Selatan

SiberWangi.com – Perkembangan sektor pariwisata Banyuwangi yang…

Pos Populer

Pengunjung

Pengunjung Hari Ini: 160

Kunjungan Hari Ini:  536

Total Pengunjung: 22126

Total Kunjungan: 24702

Pengunjung Online: 8